DR. MARTHA TRI LESTARI MENJADI PEMBICARA DI 4TH INTERNATIONAL CONFERENCE ON MEDIA SCIENCE AND DIGITAL COMMUNICATION DI BALI

DR. MARTHA TRI LESTARI MENJADI PEMBICARA DI 4TH INTERNATIONAL CONFERENCE ON MEDIA SCIENCE AND DIGITAL COMMUNICATION DI BALI

Bali, 28 Oktober 2024 – Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Universitas Telkom kembali menunjukkan eksistensinya di kancah internasional melalui partisipasi salah satu akademisinya, Dr. Martha Tri Lestari. Sebagai Kaprodi S2 Ilmu Komunikasi, Dr. Martha dipercaya menjadi salah satu pembicara dalam 4th International Conference on Media Science and Digital Communication yang diselenggarakan oleh The International Institute of Knowledge Management (TIIKM) di Bali, Indonesia.

Dengan tema “We Are in Action: Digital Empowerment for Sustainable Development”, konferensi ini menghadirkan diskusi mendalam tentang pemberdayaan digital dan keberlanjutan. Dr. Martha menyampaikan materi berjudul “Digital Analytics Utilization for Corporate Reputation” yang membahas pentingnya pemanfaatan analitik digital dalam membangun dan menjaga reputasi korporasi di era digital saat ini.

Acara yang berlangsung pada 28-29 Oktober 2024 ini menghadirkan berbagai pemikir dan pakar internasional, menambah pengalaman berharga bagi para peserta dan memperkuat hubungan internasional antara akademisi dan praktisi komunikasi. Kehadiran Dr. Martha di konferensi ini menunjukkan komitmen Universitas Telkom dalam terus berkontribusi pada perkembangan ilmu komunikasi global, khususnya dalam ranah digital.

Semoga pencapaian ini dapat menginspirasi dosen dan mahasiswa lainnya untuk terus berinovasi dan berpartisipasi aktif dalam berbagai ajang akademik internasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *